Resep Tahu Caipo oleh Fenny
Bahan-Bahan
-
3 siung bawang putih, memarkan
-
2 iris jahe
-
150 gr daging babi, iris tipis
-
1 bh tahu takwa
-
100 gr caipo
-
1 sdt tepung sagu
-
1 sdm kecap asin
-
2 sdm saos tiram
-
3 sdm kecap manis
-
Garam
-
Merica
-
2 sdm minyak u/ tumis
-
200 ml Chicken Stock/ air
Langkah-langkah
-
Campur daging dgn kecap asin & sagu, diamkan 15 menit. Sisihkan.
-
Tumis bawang putih & jahe dgn api sedang hingga harum, agak kecoklatan lalu masukkan daging & kecap asin, aduk rata, tutup, kecilkan api. Masak hingga daging empuk 15 menit.
-
Masukan tahu, saos tiram, kecap manis, aduk rata lalu masukkan air kaldu. Tutup, masak hingga mendidih lalu kecilkan api, masak lagi 15 menit spy meresap ke tahu. Koreksi rasa.
Notes:
Sumber: Cookpad