
Persiapan : 5- 15 min
Memasak: 30 hr 120 min
Siap dalam: 2 hr 50 min
Resep Sus maker oleh Dewi Dapur
Bahan-Bahan
-
6 butir kuning telur
-
4 butir putih telur
-
85 gram tepung terigu
-
15 gram maizena
-
25 gram susu bubuk
-
80 gram margarin (dilelehkan)
-
50 gram gula pasir
-
50 gram keju parut
-
1 buah cabe merah (iris tipis)
-
1 batang seledri
-
Bahan Ragout :
-
2 buah wortel (potong dadu)
-
1 buah sosis jumbo (potong 4 iris tipis)
-
1/2 buah bawang bombai (potong dadu)
-
2 batang seledri (cincang halus)
-
50 gram tepung terigu
-
200 ml air
-
200 ml susu cair
-
1 sdt garam
-
1 sdm gula pasir
-
1 sdt lada bubuk
-
1 Sdt penyedap rasa
-
2 sdm mentega
Langkah-langkah
-
Membuat ragout, wortel, sosis, bawang bombai, potong kotak kecil2 sisihkan, bawang putih dan seledri cincang kasar
-
Panaskan margarin lalu tumis bawang hingga layu lalu masukan wortel dan sosisnya beri bumbu garam, gula, lada dan penyedap rasa
-
Setelah itu masukan larutan tepung terigu dan susu masak hingga padat, sisihkan
-
Kocok putih telur, gula pasir dan sp menggunakan mixer hingga putih mengembang kaku
-
Setelah itu masukan maizena, susu bubuk, kuning telur satu persatu lalu tepung terigu dan margarin yang telah dilelehkan matikan mixer kemudian masukan keju parut aduk menggunakan spatula
-
Siapkan loyang dengan paper cup lalu tuang adonan setengahnya menggunakan sendok beri ragout dan tutup kembali dengan adonan
-
Beri topping irisan cabe dan seledri cincang dan panggang dalam oven dengan panas 170 selama 35 menit
-
Setelah matang angkat dan sajikan, rasanya enak banget gurih dan lembut ragoutnya
Notes:
Sumber: Cookpad