Resep Singkong Panggang Isi Sosis Keju oleh Nugrahayu Dewanti
Bahan-Bahan
-
1000 gr singkong kukus, haluskan
-
5 buah sosis, potong @ menjadi 2 bagian
-
100 gr keju cheddar, potong memanjang menjadi 10 bagian
-
1 batang daun bawang, iris tipis
-
1 tangkai seledri, iris halus
-
1/2 sdt merica bubuk
-
secukupnya margarin
-
secukupnya garam
-
secukupnya kaldu instant
Langkah-langkah
-
Dalam wadah campur singkong kukus yang sudah dihaluskan tadi dengan daun bawang, seledri, merica, garam, kaldu instant dan margarin. Uleni hingga kalis dan adonan tidak menempel di wadah.
-
Ambil sedikit singkong, pipihkan dan isi dengan sosis dan keju. Gulung sampai sosis dan keju tertutup rapat oleh singkong.
-
Olesi seluruh permukaannya dengan margarin,kemudian tata diatas loyang yang sudah diolesi dengan margarin terlebih dahulu.
-
Masukkan loyang kedalam oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu.
-
Panggang hingga berwarna kekuningan selama 45 menit. Angkat.
-
Tata diatas piring saji dan sajikan dengan saos cabe dan saos tomat.
Notes:
Sumber: Cookpad