Persiapan : 5- 15 min
Memasak: 30 hr 120 min
Siap dalam: 2 hr 50 min
Resep Sambal Goreng Udang Pete oleh Itha Gupitha
Bahan-Bahan
-
1/2 kg udang buang kepala dan buntutnya, goreng setengah matang
-
1/2 kg kentang potong dadu dan goreng
-
2 ruas jahe geprek
-
1 buah sereh geprek
-
2 lembar daun jeruk (sobek)
-
1 ruas lengkuas geprek
-
200 gr kapri manis buang tangkainya
-
5 buah pete belah jadi 4 (kalo suka boleh ditambah)
-
secukupnya Gula
-
secukupnya Kaldu bubuk
-
Bumbu Halus:
-
6 butir bawang merah
-
8 butir bawang putih
-
4 butir kemiri
-
10 buah cabe merah
-
3 buah cabe rawit
Langkah-langkah
-
Panaskan minyak lalu tumis bumbu hingga harum
-
Masukan jahe, sereh dan daun jeruk dan tumis kembali hingga harum.
-
Masukan kentang dan udang, aduk rata lalu berikan sedikit air.
-
Masukan kapri dan pete lalu berikan gula dan kaldu bubuk (koreksi rasa).
-
Jangan kelamaan masaknya ya supaya kaprinya masih renyah pas dimakan, angkat dan sajikan.
Notes:
Sumber: Cookpad