Persiapan : 5- 15 min
Memasak: 30 hr 120 min
Siap dalam: 2 hr 50 min
Resep Sambal goreng hati sapi oleh Mama Syifa Hana
Bahan-Bahan
-
250 gr hati sapi
-
1 papan pete
-
2 lembar daun jeruk
-
1 batang serai
-
2 lembar daun salam
-
1 sdm air asam jawa
-
Bumbu (haluskan)
-
3 siung bawang putih
-
5 siung bawang merah
-
5 cm kunyit
-
5 butir kemiri sangrai
-
1 sdt ketumbar sangrai
-
3 bh cabe merah besar, buang biji
-
5 bh cabe rawit (sesuaikan)
-
secukupnya Gula, garam, kaldu bubuk
Langkah-langkah
-
Rebus hati sapi dengan sedikit garam sampai empuk. Tiriskan, potong dadu. Sisihkan. Kupas pete, biarkan utuh /potong-potong.
-
Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, matang dan tanak. Masukkan daun jeruk, daun salam, dan serai, aduk rata.
-
Masukkan hati sapi rebus dan air asam jawa. Aduk rata. Boleh ditambahin sedikit air. Masak sampai bumbu meresap dan air habis. Terakhir masukkan pete. Masak sebentar. Tes rasa.
Notes:
Sumber: Cookpad