Resep Rujak Aceh (Rujak Kweni) oleh Ina Harahap
Bahan-Bahan
-
3 bh kweni matang
-
5 bh/selera cabe merah
-
5 bh/selera rawit merah
-
1 sdt terasi bakar
-
4 sdm gula merah (sisir)
-
1-2 sdt garam
-
Secukupnya air asam jawa
-
Buah2an:
-
Kolang kaling
-
Mangga mengkal
-
Pepaya mengkal
-
Nenas
-
Jambu
Langkah-langkah
-
Buat juice kweni dengan blender sampai halus.
-
Haluskan cabe dan terasi bakar. Siapkan panci. Didihkan secukupnya air. Masukkan cabe halus dan garam gula. Masak sampai larut. Biarkan dingin sampai uapnya hilang. Campur ke juice kweni. Tambahkan air asam jawa. Check keseimbangan rasa sesuai selera.
-
Siapkan wadah. Masukkan potongan buah2an. Siramkan juice kweni ke atasnya. Aduk rata. Simpan di lemari es (semalaman lebih mantap).
Notes:
Sumber: Cookpad