Resep Pudding Merah Putih oleh Bian’s Kitchen
Bahan-Bahan
-
pudding merah :
-
1 sachet nutrijel rasa strawberry
-
100 gr gula pasir (kalau kurang manis bisa ditambahin)
-
700 ml air
-
5 buah strawberry blender dg sedikit air
-
pudding putih :
-
1 sachet nutrijel plain
-
2 sdm susu bubuk
-
400 ml susu cair/Skm
-
100 gr gula pasir
-
300 ml air
Langkah-langkah
-
Buat pudding merah dulu, campur nutrijel strawberry, gula dan strawberry yg di blender.
-
Panaskan panci lalu tuang air, aduk2 sampai tidak ada yg bergerindil. tunggu sampai mendidih. setelah mendidih matikan api dan biarkan uap hilang dulu
-
Sambil menunggu, campur semua bahan untuk pudding putih. panaskan panci dan tuang susu beserta air. aduk2 sampai tidak ada yg bergerindil. setelah mendidih matikan api
-
Tuang pudding merah kedalam cetakan.biarkan dingin atau setengah set. setelah setengah set tuang pudding putih. simpan beberapa menit didlam kulkas.
-
Pudding merah putih siap dinikmati
Notes:
Sumber: Cookpad