Resep Nasi Goreng Kornet oleh Dewi Ratnasari
Bahan-Bahan
-
2 piring nasi putih
-
1 sachet kornet kecil
-
1/4 siung bawang bombay
-
Secukupnya minyak goreng
-
2 butir telur + sedikit garam
-
1 sdm saos tiram
-
Bumbu halus :
-
5 siung bawang merah
-
4 siung bawang putih
-
6 buah cabe merah keriting (sesuaikan selera)
-
1/2 sdt terasi matang
-
1/2 sdt garam
-
1/2 sdt gula pasir
Langkah-langkah
-
Kocok lepas telur yang sudah dibumbui garam. Olesi teflon dengan sedikit minyak. Lalu tuang perlahan sambil diratakan dengan cara diputar. Masak dengan api kecil. Setelah matang, sisihkan.
-
Tumis bawang bombay sampai layu, masukkan kornet. Masak hingga agak kering kornetnya. Sesuai selera ya, kalau suka yang kornet agak basah ya silahkan. Setelah matang, angkat lalu tata dibatas pinggir telur yang sudah dicetak tadi. Lalu gulung perlahan. Diamkan 10 menit lalu potong serong.
-
Haluskan bumbu nasi goreng. Tumis sampai harum, lalu masukkan nasi putih, aduk rata. Tambahkan saos tiram. Aduk rata kembali. Koreksi rasa. Angkat lalu tata ke dalam piring saji. Taburi dengan bawang goreng. Yummy..
Notes:
Sumber: Cookpad