Resep Juice Kuning Segar (belimbing nanas) oleh Moona’s Kitchen
Bahan-Bahan
-
1 bh belimbing ukuran besar
-
200 ml air dingin
-
1 buah nanas madu (uk kecil)
-
2 sdm air lemon
Langkah-langkah
-
Kupas dan belah buah belimbing dan buang bijinya. Potong kecil2 agar mudah diblender.
-
Kupas dan bersihkan nanas dgn sedikit air garam. Ambil daging buah nanasnya saja tanpa bonggol. Potong2.
-
Blender potongan buah belimbing dan air dahulu, lalu saring. Tujuannya supaya nggak terlalu byk ampas dari buah belimbing (kec jika menggunakan juicer)
-
Blender potongan buah nanas, air lemon dengan air belimbing.
-
Tuang kedalam gelas dan sebaiknya langsung dinikmati. Apabila disimpan warnanya akan berubah kecoklatan. Krn nanas madu nya udh manis, saya nggak pake gula lagi.
-
Rasanya: segar buah nanas dgn sedikit taste buah belimbing. Khasiat: tinggi vitamin C, memperlancar alirah darah ke jantung dan menurunkan tekanan darah.
-
Semoga bermanfaaat yaa….
Notes:
Sumber: Cookpad