Resep Gulai Ayam oleh Dapoer Andini
Bahan-Bahan
-
300 gr Dada ayam fillet (potong dadu)
-
2 sdm santan instan
-
1 buah Tomat merah (potong 8 bagian)
-
1 batang daun bawang (iris serong)
-
1 batang serai (memarkan)
-
4 lembar daun jeruk
-
2 lembar daun salam
-
5 cabe rawit utuh
-
3 butir kapulaga
-
1/2 sdm kayumanis bubuk
-
secukupnya garam & gula
-
:: Bumbu halus ::
-
7 butir bawang merah
-
4 siung bawang putih
-
1/2 sdm ketumbar bubuk
-
1 cm kunyit (bakar)
-
1 sdt merica bubuk
-
2 buah cabe merah
-
5 buah cabe rawit merah
Langkah-langkah
-
Potong Dadu ayam
-
Tumis bumbu halus & serai sampai wangi, masukkan daun salam, daun jeruk, kapulaga & kayumanis, aduk sampai wangi, masukkan ayam aduk2 sampai berubah warna, beri sedikit air, masak sampai ayam empuk & air menyusut.
-
Tuangi santan, aduk rata, biarkan mendidih, masukkan cabe iris, daun bawang & tomat aduk rata, bumbui garam & gula, tes rasa, bila sdh pas matikan api, pindah ke mangkuk saji, taburi bawang goreng, sajikan segera
Notes:
Sumber: Cookpad