Resep Dargul Buah Naga Isi Piscok oleh tutysetiawan
Bahan-Bahan
-
Bahan kulit:
-
150 gr tepung terigu
-
1 btr telur
-
1/2 sdt garam
-
1/2 buah naga
-
400 ml santan
-
Isian:
-
4 Pisang kepok di kukus,belah jadi
-
DCC serut,secukupnya
Langkah-langkah
-
Blender buah naga dan santan,hingga halus,saring bila perlu
-
Campur semua bahan kulit dan campuran santan dan buah naga,aduk hingga tercampur rata sampai tidak ada yang bergerindil,saring bila perlu.
-
Panaskan wajan anti lengket ambil adonan kulit sebanyak 1 sendok sayur.tuang lalu putar mengikuti bentuk pola wajan.tunggu hingga bagian atasnya kering lalu angkat,lakukan hingga adonan habis
-
Ambil selembar kulit dadar lalu beri isi pisang dan coklat,lalu lipat seperti amplop.lakukan hingga selesai
Notes:
Sumber: Cookpad