Resep Condensed Milk Cotton Cake oleh Lolita Anastasia Vega
Bahan-Bahan
-
Bahan A :
-
3 butir putih telur
-
45 gr gula pasir
-
Bahan B :
-
40 gr butter
-
60 gr tepung terigu kunci
-
60 ml susu kental manis
-
4 butir kuning telur
Langkah-langkah
-
Lelehkan butter dg api kecil, setelah keluar gelembung2 kecil campurkan tepung terigu, aduk rata. kemudian masukkan susu kental manis, aduk rata hingga mengental. matikan api.
-
Campur pasta B dengan kuning telur, aduk rata. sisihkan
-
Kocok putih telur dengan gula hingga mengembang. gunakan kecepatan tinggi, hingga adonan kaku dan tidak tumpah jika dibalikkan.
-
Campurkan bahan A ke bahan B secara bertahap. aduk dgn menggunakan spatula DENGAN TEKNIK LIPAT BALIK. aduk hingga tercampur rata dan adonan menjadi homogen. kemudian masukkan potongan keju, aduk kembali hingga rata.
-
Panaskan oven dgn suhu 160*C api atas bawah kurleb 15 menit.
-
Tuang adonan dlm loyang yg sudah dialasi kertas roti. lebihkan kertas roti keatas agar bentuknya saat mengembang tetep cantik
-
Setelah jadi, segera angkat dan balikkan dlm rak pendingin kurleb 5 menit. cakenya bisa goyang2 jika berhasil (sayang gabisa upload video) he he he
Notes:
Sumber: Cookpad