Resep Brownies Kukus Lembut NY. LIEM oleh see nia
Bahan-Bahan
-
Bahan A :
-
5 butir telur
-
160 gr gula pasir
-
2/3 sdt SP
-
Bahan B (ayak jadi satu) :
-
1/2 sdt BP
-
40 gr cocoa bubuk (me: bendrop)
-
100 gr terigu
-
Bahan C (lelehkan jadi satu)
-
80 gr dcc
-
75 ml minyak goreng
-
75 ml mentega
-
Untuk bagian tengah :
-
2 sachet SKM
Langkah-langkah
-
Mixer bahan A dgn speed tinggi hingga mengembang, pucat, kental, dan berjejak.
-
Panaskan kukusan hingga beruap banyak. Jgan lupa beri kain bersih pada penutup kukusan.
-
Tuang setengah bagian dr adonan ke loyang yg sudah diberi pan grease. Hentakkan 3x untk menghilangkan gelembung udara.. masukkan dalam kukusan. Dan kukus selama 10 menit dgn api sedang cenderung kecil
-
Setelah 10 menit tuang adonan yg sudah dicampur SKM. Kukus selama 5 menit.
-
Kemudian tuang sisa adonan dan kukus hingga matang kurleb 20-30 menit.
-
Mau dimakan anget atau nunggu dingin sama2 enaaak
Notes:
Sumber: Cookpad