
Persiapan : 5- 15 min
Memasak: 30 hr 120 min
Siap dalam: 2 hr 50 min
Resep Bolu Pandan Kukus 2 Telur oleh Bunda Melvy Sofia
Bahan-Bahan
-
2 butir telur
-
100 gram gula pasir
-
1/2 sdt SP
-
100 gram terigu segitiga
-
75 gram margarin,cairkan
-
1/2 sachet kental manis putih
-
1/2 sdt pasta pandan
Langkah-langkah
-
Dalam panci,panaskan margarin cukup sampai leleh saja,jangan sampai mendidih biar tekstur cake gak kering.Angkat.Sisihkan.Biarkan dingin.
-
Siapkan loyang,oles dengan margarin dan terigu tipis-tipis.Sisihkan.Saya pakai loyang bulat diameter 17 cm
-
Panaskan kukusan,beri air sebatas ruas jari tengah,alasi penutupnya dengan serbet bersih agar uap air tidak menetes ke adonan.Set langsung api kompor dengan api sedang.
-
Dalam wadah,mixer telur,gula dan SP dengan speed tinggi sampai mengembang kental putih berjejak.Matikan mixer.
-
Masukkan terigu bertahap sambil di ayak,aduk rata pakai spatula.
-
Masukkan margarin cair,aduk balik pelan pakai spatula,tambahkan pasta pandan dan kental manis,aduk rata.
-
Tuang adonan ke dalam loyang,ratakan,hentakkan pelan beberapa kali untuk mengeluarkan udara.
-
Kukus sampai matang selama kurang lebih 30 menit dengan api sedang.Lakukan test tusuk,jika tidak ada adonan yang menempel berarti bolu sudah matang.Angkat.Biarkan dingin.
-
Jika suka,beri topping sesuai selera.Potong dan sajikan.
Notes:
Sumber: Cookpad