
Resep Beef yakiniku (japanese food) oleh Tinakitchen
Bahan-Bahan
-
300 gram daging sapi has yang fresh (iris tipis)
-
2 bh bawang bombay (potong)
-
2 siung bawang Putih (geprak dan cincang halus)
-
1 bh cabe merah besar (buang biji dan potong)
-
2 cm jahe (kupas dan parut/tumbuk halus)
-
1 sdm minyak wijen
-
1 sdm tepung maizena (kasih air 3sdm)
-
1 sdm kecap manis
-
2 sdm saus tiram
-
1 sdm kecap asin
-
secukupnya Gula pasir,lada Putih bubuk,garam dan penyedap
Langkah-langkah
-
Rendam daging sapi dengan Bahan perendam+jahe parut diamkan kurang Lebih 30-40 menit (supaya meresap)
-
Setelah 30-40 menit,daging siap di masak.panaskan kuali /teplon dan dikasih minyak secukupnya masukkan bawang Putih,tumis sampai harum.
-
Lalu masukkan daging sapi aduk-aduk sampai daging sapi berubah warna,masukkan sedikit air aduk dan tutup sebentar -+5 menit
-
Setelah 5 menit masukkan bawang bombay,cabe dan aduk.tuang cairan maizena aduk,di ikutin dengan minyak wijen dan bumbu penyedap,garam,gula dan lada bubuk aduk rata (jika kurang air bisa ditambahkan biar ga terlalu kering)
-
Koreksi rasa,jika Sudah pas di lidah bisa di angkat dan ditata siap disajikan Selamat mencoba
Notes:
Sumber: Cookpad